29.1 C
Bontang
Jumat, Juli 26, 2024
spot_img

Tingkatan Kualitas SDM, SMK Nusantara Bontang Luncurkan Budaya Industri

KAREBAKALTIM.com – Tingkatan mutu sumber daya manusia, SMK Nusantara Mandiri Bontang launching budaya industri, Selasa (21/9/2021). Peluncuran program tersebut diresmikan langsung oleh Wakil Wali Kota Bontang Najirah.

Dalam sambutannya, Najirah mengatakan sangat mengapresiasi program besutan SMK Nusantara Bontang tersebut. Ia berharap jebolan sekolah kejujuran ini sudah siap memasuk dunia industri dengan kualitas yang mumpuni.

“Tentu kita dukung agar dapat menyiapkan lebih banyak lagi SDM yang berkualitas,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Nusantara Mandiri, Bahrun Amin mengatakan budaya industri ini dilakukan dalam rangka mempersiapkan siswa-siswinya untuk lebih siap untuk memasuk dunia industri.

?Harapannya nanti kalau lulus mereka sudah memiliki karakter karyawan sehingga mempermudah serapannya di dunia industri,? ujarnya, Selasa (21/9/2021).

Saat ini, dalam peluncuran budaya industri tersebut pihaknya bekerjasama dengan salah satu perusahaan tambang ternama. Harapannya kedepan, lebih banyak lagi perusahaan yang dapat tergabung dan turut membantu menyukseskan program ini.

“Ya tentu kita harap dapat dukungan lebih banyak perusahaan lainnya,” pungkasnya. (*)

Reporter : Tomy Gutama

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
21,900PelangganBerlangganan