Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik bersama dengan istri Yulia Zubir Akmal hadir dalam acara Silahturahmi Ketua Tim Penggerak PKK Pusat bersama Kader PKK se Kalimantan Timur dirangkai Kader Bergerak Melawan Stunting yang dilaksanakan di BSCC Dome Balikpapan, beberapa waktu lalu.
Yulia Zubir Akmal merupakan Pj Ketua PKK Kaltim.
Pj Gubernur Kaltim pada sambutannya menyebutkan PKK merupakan organisasi yang hebat.
“Saya berharap ibu-bu kader PKK menjadi bagian dari kemajuan Ibu Kota Nusantara mendatang dan PKK adalah organisasi luar biasa yang menyentuh,” tutur Akmal.
Akmal Malik, Pemerintah beserta PKK dapat menjalin kolaborasi untuk menyelesaikan masalah stunting maupun masalah kemiskinan.
Sebab ada 5000 orang yang diintifikasi stunting di Kaltim.
Walaupun jumlahnya kecil namun memiliki potensi besar apabila tak dicari jalan keluar untuk menguranginya.
“Saya mengimbau kader PKK dari kabupaten dan kota, ayok kita berkolaborasi,” ujarnya.
Menurutnya ini merupakan kesempatan yang baik bagi kita untuk terus memaksimalkan peran PKK menjadi mitra Pemerintah yang lebih baik lagi.
Di acara ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian.
Tito sebelumnya melakukan peninjauan lokasi Titik Nol Ibu Kota Nusantara serta lokasi pembangunan Istana Negara.
Selanjutnya Tito makan siang di rest area pekerja, sekaligus melakukan peninjauan di Gedung Teknologi Nusantara.
“Terima kasih kepada semua pihak, khususnya Pj Gubernur Kaltim dan Ketua TP PKK Kaltim berserta rombongan yang menyambut kami dengan sangat luar biasa pada hari ini,” ucapnya.
Ketua TP PKK Pusat juga memberikan imbauan kepada anak sekolah maupun Tim Penggerak PKK Kaltim di tingkat kabupaten dan kota yang telah hadir dalam acara ini.
“Untuk anak anakku semua jauhi narkoba ya. Untuk Tim PKK sekalian, kita adalah pendamping orang pertama (disisi kepala daerah), jadi mudah mengkoordinasikan dan proaktif dalam mencari program, bukan hanya baik untuk pengurus tapi juga berhubungan dengan masyarakat langsung. Kita harus memerhatikan makanan bergizi untuk anak anak yang berusia 0 – 1000 hari untuk mencegah stunting” pesan istri Mendagri Tito Karnavian.
(Eny/Advertorial/Diskominfo Kaltim)



