KAREBAKALTIM.com – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Bontang akan segera menyelenggarakan Gebyar Pajak akhir tahun, dengan menyiapkan berbagai doorprize menarik bagi masyarakat Kota Bontang yang taat pajak. Diantaranya yakni hadiah motor teruntuk Pajak Bumi Bangunan (PBB), pajak restauran dan restoran.
Kepala Bapenda Kota Bontang Sigit Alfian mengatakan, pemberian hadiah tersebut merupakan apresiasi dari pihaknya terhadap para mitra kerjanya. Sebagai upaya sebagai win win solution antar pihak.
“Ini salah satu reward kita terhadap mereka,” ujarnya saat ditemui reporter KAREBAKALTIM.com usai mengisi kegiatan Sosialisasi Pajak Daerah di Auditorium Taman 3 Dimensi, Jl Awang Long, pada Kamis (19/11/2020).
Sigit menjelaskan, kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) secara dua tahap.
Yang pertama yakni di tanggal 25 November 2020 untuk wajib Pajak Bumi Bangunan (PBB). Sementara untuk wajib pajak hiburan, hotel dan restoran pada awal Desember mendatang.
“Sekitar tanggal 1 atau 2 Desember, hadiahnya pun sudah bisa di lihat kantor Bapenda,” ungkapnya.
Dalam rangka mencegah perkumpulan banyak orang dalam satu tempat Kata Sigit kegiatan Gebyar Pajak ini direncanakan bakal dilangsungkan secara virtual. Serta diwakili oleh masing-masing RT, Lurah, dan Camat. Sementara sebagai saksi, Bapenda menghadirkan Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos PM) Kota Bontang, polisi, serta notaris.
Untuk teknis pengundiannya akan menggunakan aplikasi, untuk meminimalisir kecurangan.
“Pengundiannya pakai elektronik, jadi gak bisa diapa-apain. Semua berpotensi mendapatkan hadiahnya,” tutupnya. (ADV)
Reporter : Tomy
Editor : Siti Nurkhasanah