28.3 C
Bontang
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_img

Satgas Covid-19 Bontang Optimis Capai Target Vaksinasi

KAREBAKALTIM.com – Kodim 0908 Bontang kembali salurkan vaksin tahap kedua ke masyarakat sebanyak 90 vial atau setara dengan 900 dosis.

Kegiatan tersebut digelar di dua lokasi. Yakni Lamin Kodim 0908 Bontang dan Auditorium Taman 3 Dimensi, Sabtu (31/7/2021).

Dandim 0908 Bontang, Letkol Arh Choirul Huda menyebutkan, hingga Sabtu (31/7/2021) pihaknya sudah mendistribusikan vaksin sebanyak 10 ribu dosis.

Hal ini sinergitas dengan program Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang yang menargetkan capaian vaksin di Kota Taman 130 ribu jiwa.

“Saat ini kita capaian kita sudah 29,1 persen atau setara dengan 53 ribu peserta,” ujarnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Bontang ini pun optimis Bontang dapat mencapai target yang sudah ditentukan. Sehingga ia mengajak masyarakat agar tidak takut melakukan vaksinasi.

“Ini kan juga memberikan perlindungan kepada kekebalan tubuh dan meningkatkan imun,” pungkasnya.

Sebagai informasi vaksinasi tahap kedua ini turut dihadiri Komandan Korem (Danrem) 091/Aji Surya Natakesuma (ASN), Brigadir Jendral (Brigjen) TNI Cahyo Suryo Putro, Wali Kota Bontang, Basri Rase. (*)



Reporter : Mirah Hayati

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
21,900PelangganBerlangganan