24.8 C
Bontang
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_img

Persiapan Polres Bontang Jelang Pergantian Tahun

KAREBAKALTIM.com – Untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat merayakan Natal dan menikmati suasana malam pergantian Tahun Baru 2020 – 2021, jajaran Kepolisian Resor (Polres) Kota Bontang berencana dirikan beberapa Pos Pengamanan.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Kota Bontang AKP Imam Safi’i menuturkan, pihaknya akan mendirikan 3 Pos untuk memantau arus lalu lintas serta tempat-tempat keramaian.

“Simpang Ramayana, simpang Bontang Lestari, dan jalan masuk Muara Badak,” ujarnya pada media ini, Kamis (3/12/2020).

Adapun operasi yang akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021 mendatang. Bukan hanya dari kepolisian namun juga melibatkan instansi-instansi terkait.

AKP Imam menambahkan kesempatan tersebut pun digunakan untuk mengedukasi masyarakat agar taat protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

“Tentunya personil kita yang jaga posko juga harus disiplin terhadap prokes yang berlaku,” imbaunya. (*)

 

 

Reporter : Mirah Hayati
Ediotr : Siti Nurkhasanah

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
21,900PelangganBerlangganan