27.6 C
Bontang
Jumat, Maret 29, 2024
spot_img

Peringati Hari Buruh, ASPB Imbau Perusahaan Bersinergi dengan Pekerja

KAREBAKALTIM.com – Tepat di Hari Buruh Internasional alias?May Day yang jatuh pada 1 Mei 2021, Ketua Asosiasi Serikat Pekerja atau Buruh (ASPB) Bontang, Angga Fakih Jenot menyampaikan agar menjadikan ini sebagai momentum untuk memperingati perjuangan hak-hak bagi buruh yang ada di seluruh dunia, termasuk di Bontang.

Sebab, kata dia buruh atau pekerja merupakan elemen penting bagi negara yang berdampak terhadap pergerakan roda ekonomi.

“Buruh bukan hanya urusan perut, ataupun uang saja, tapi lebih ke sifat hal-hal yang lebih fundamental,” ucapnya saat dihubungi lewat sambungan telepon, Sabtu (01/05/2021).

Dia juga mengatakan, agar pihak perusahaan di Kota Taman dapat menjalin sinergi dengan para karyawannya. Sehingga meminimalisir jarak antara keduanya.

“Jika ada sinergi, maka akan berjalan dengan seimbang. Termasuk memunculkan rasa harmoni ke sesama,” katanya.

Selain itu, dirinya juga akan menerima jikalau ada aduan dari para serikat atau buruh terkait hak-hak yang tidak diberikan oleh perusahaan.

Pasalnya, ASPB ini merupakan wadah bagi bara pekerja yang ada di Bontang. Sebagian pelindung memperjuangkan apa yang pekerja atau buruh hadapi.

Lebih jauh, Angga berpesan para pekerja, buruh maupun karyawan dapat mendukung, memantau, dan mengawasi setiap regulasi yang ada pada perusahaanm. Karena saat ini para karyawan harus bisa mempunyai sifat kritik untuk membangun.

“Dukung regulasi, pantau dan awasi jikalau ada regulasi yang tidak sesuai dengan konstitusi, termasuk kawal juga perusahaan yang tidak sesuai dengan regulasi pemerintah, Kita bukan jaman dijajah lagi,” pungasnya.

Angga yang baru sebulan menjabat sebagai Ketua ASPB Bontang, berharap tidak ada aduan pekerja atau Buruh terkait hak gaji maupun Tunjangan Hari Raya (THR).

“Alhamdulillah sampai saat ini belum ada aduan dari mereka, kalau bisa jangan sampai ada yang mengadu lah, Mbak,” terangnya. (*)



Reporter : Mirah Hayati
Editor : Siti Nurkhasanah

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
21,600PelangganBerlangganan