KAREBAKALTIM.com, Bontang – Kabar gembira datang bagi masyarakat Kota Bontang dan sekitarnya. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Bontang kini telah memiliki fasilitas Catheterization Laboratory (Cath Lab).
Adpaun fungsi Catheterization Laboratory (Cath Lab)tersebut ialah untuk menangani penyakit jantung, termasuk pemasangan ring jantung.
Fasilitas baru ini menjadi lompatan besar dalam pelayanan kesehatan di Bontang, karena sebelumnya pasien dengan keluhan jantung berat harus dirujuk ke rumah sakit di Samarinda atau Balikpapan.
Hal tersebut disampaikan oleh Pejabat Informasi dan Pelayanan Publik (PIPP) RSUD Taman Husada Bontang, Renanthera Vidya Dara, saat ditemuii, Senin (10/11/2025). Ia menyebut bahwa layanan Cath Lab kini sudah siap digunakan dan ditangani langsung oleh dokter spesialis jantung berpengalaman, dr. Suhardi, Sp.JP.
“Alhamdulillah, saat ini RSUD Taman Husada sudah memiliki fasilitas Cath Lab. Jadi, masyarakat Bontang tidak perlu lagi jauh-jauh untuk mendapatkan tindakan pemasangan ring jantung. Semua bisa dilakukan di sini, langsung oleh dr. Suhardi,” ujarnya.
Cath Lab merupakan fasilitas medis berteknologi tinggi yang memungkinkan dokter memeriksa kondisi pembuluh darah jantung secara detail, serta melakukan tindakan intervensi seperti angiografi dan pemasangan stent (ring) dengan risiko minimal.
Renanthera menambahkan, keberadaan Cath Lab ini diharapkan dapat mempercepat penanganan pasien jantung dan menekan angka kematian akibat serangan jantung di Kota Bontang.
“Dengan adanya Cath Lab, pasien dengan keluhan jantung bisa segera ditangani tanpa harus menunggu lama atau dirujuk keluar kota. Ini juga sejalan dengan visi kami untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat,” tambahnya.
Diketahui, RSUD Taman Husada terus berupaya meningkatkan fasilitas dan pelayanan kesehatan, termasuk dengan menambah peralatan medis modern serta tenaga medis spesialis di berbagai bidang.
“Dengan hadirnya layanan Cath Lab ini, Bontang resmi bergabung dalam deretan kota di Kalimantan Timur yang mampu melakukan tindakan jantung tingkat lanjut secara mandiri,” tukasnya.




