Kutai Kartanegara, KAREBAKALTIM.COM – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kutai Kartanegara (Disdikbud Kukar) menyatakan siap menggelar Ekspresi Idaman Budaya Tradisional Kukar.
Kepala Bidang Kebudayaan Disdikbud Kukar, Puji Utomo, menjelaskan, pihaknya tidak hanya kelompok dan pelaku seni, namun kalangan pelajar dan mahasiswa juga akan dilibatkan dalam kegiatan Ekspresi Idaman Budaya Tradisional Kukar yang mengusung tema “Karya Cipta Lestarikan Budaya, Langgong Budaya Etam.”
“Para kelompok seni di Kukar akan ikut ambil bagian dalam event tersebut. Rencana akan kami laksanakan dalam waktu dekat ini di titik nol Tenggarong,” kata Puji Utomo, Kamis (16/11/2023).
Menurut Puji Utomo, upaya tersebut dilakukan sebagai pemantik.
“Jadi dari talent-talent yang ada di Kukar, mereka selama ini tahunya berlatih dan berlatih, tidak ada panggung. Oleh para komunitas membantu menyemangati mereka dengan membentuk kegiatan ekspresi di titik nol,” terangnya.
Kegiatan Ekspresi Idaman Budaya Tradisional Kukar diharapkan akan membangun kepercayaan diri anak-anak karena nantinya akan melibatkan kalangan pelajar.
Dia mengatakan, panitia nantinya mengimbau kepada pengunjung atau penonton untuk bisa memakai pesapu atau ikat kepala khas Kutai dan selendang.
Dengan menggunakan pesapu dan selendang, maka dapat menonjolkan adat dan budaya di Kutai.
“Untuk waktu pelaksanaan masih kita koordinasikan. Yang pasti dalam waktu dekat ini,” ujarnya. (ADV/DISDIKBUDKUKAR)



