24.5 C
Bontang
Jumat, Maret 21, 2025
spot_img

DkP3 Bontang Imbau Nelayan Laporkan Hasil Tankapnya Dengan Baik


KAREBAKALTIM.com – Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Bontang dorong nelayan laporkan hasil tangkapannya dengan baik.

Sebab, laporan hasil tangkapan ikan ini sangat penting bagi pemerintah untuk melakukan analisis. Sekaligus melakukan evaluasi terhadap pengelolaan ikan tangkap.

Kepala Bidang Perikanan Tangkap dan Budi Daya DKP3 Bontang Syamsu Wardi mengungkapkan, laporan hasil produksi yang ada saat ini dirasa masih memiliki banyak kekurangan. Hal tersebut dikarenakan belum terpusatnya tempat mendaratkan ikan.

“Karena saat ini nelayan banyak yang mendaratkan ikannya di samping rumahnya langsung,” ujarnya belum lama ini.

Kendati demikian, pihaknya saat ini bekerja sama dengan kelompok nelayan agar dapat memantau hasil tangkap anggotanya. Pun masih terdapat beberapa yang tidak melaporkan hasil tangkapannya.

“Tapi ya gitu, banyak nelayan yang masih belum melaporkan hasil tangkapnya. Meskipun pada saat mengurus dokumen Surat Izin Laik Operasi (SILO) wajib mengisi jumlah produksinya, namun kita tidak tahu apakah itu sudah sesuai atau tidak,” ungkapnya.

Lebih jauh ia berharap para nelayan dapat melaporkan hasil tangkapnya secara jujur. Agar pemerintah dapat mendata secara riil. (*)



Reporter : Tomy Gutama

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
22,300PelangganBerlangganan