29.5 C
Bontang
Minggu, September 8, 2024
spot_img

Atasi Dampak Sosial Penutupan Jalan Pos 7,? Perusahaan Bangun Jalan Alternatif dan Pujasera Bagi Warga

KAREBAKALTIM.com – Atasi dampak sosial akibat penutupan jalan pos 7, Kelurahan Lok Tuan, PT Pupuk Kaltim dan PT KIE berikan sejumlah solusi bagi masyarakat setempat. Diantaranya yakni dengan membuatkan jalan alternatif bagi warga.

Staf Komunikasi Korporat PT Pupuk Kaltim Diana mengatakan jalan alternatif itu akan terhubung dengan Jalan NPK pelangi. Sehingga, masyarakat Lok Tuan yang hendak ke Guntung dapat melalui jalan tersebut, begitu juga sebaliknya.

Ia menjelaskan dampak sosial akibat penutupan jalan tersebut memang tidak dapat dipungkiri. Namun, pihaknya berupaya memberikan solusi terbaik bagi masyarakat.

“Demi kemanan dan keselamatan warga di sana. Karena di jalan itu sering dilalui kendaraan berat akibat pembangunan sejumlah pabrik di kawasan tersebut,” ujarnya, Senin (22/11/2021).

Adapun dari segi dampak ekonomi warga sekitar, pihaknya juga telah menyiapkan solusi. Yakni dengan membangun pujasera di sekitaran jalan alternatif yang akan dibangun.

Ditambahkan Staf Direktur PT KIE Sutikno mengatakan saat ini pembangunan jalan alternatif tersebut sudah masuk dalam tahap perataan tanah atau cut and fill.

Di jalan itu juga nantinya akan dibangun pujasera yang ditujukan bagi warga terdampak penutupan jalan. Pihaknya menargetkan, pengerjaan akan dimulai pada Desember 2021. Dan paling lambat selesai pada Februari 2022 mendatang.

“Kita upayakan secepatnya dapat selesai, semoga tidak terganggu dengan kondisi cuaca yang tengah memasuki musim penghujan. Untuk itu kita minta dukungan seluruh pihak,” pungkasnya. (*)

Reporter : Tomy Gutama

Print Friendly, PDF & Email

Related Articles

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
22,000PelangganBerlangganan