Samarinda – Kepala Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Rasman turut menyampaikan pesan-pesannya dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada setiap 10 November.
Dirinya mengatakan, momentum ini adalah waktu yang pas untuk merenungkan para pahlawan yang berjuang hingga bersimbah darah di medan pertempuran demi memperjuangkan bangsa Indonesia.
Rasman juga menekankan agar pemuda tidak berada pada zona aman dan nyaman, melainkan harus banyak membaca profil profil para pejuang guna menambah pengetahuan.
“Bagaimana dia berjuang pada saat itu dan bagaimana saat ini coba bayangkan kalau kita ini tidak pernah membaca sejarah ya kita akhirnya jadi beban negara,” tuturnya, Jumat (10/11/2023).
Selain itu, ia juga mengimbau para pemuda agar selalu menanamkan nilai-nilai juang melalui budaya membaca. Supaya, kata Rasman, pemuda memiliki semangat berjuang, berjuang untuk dirinya, keluarga, maupun orang lain.
“Bayangkan tadinya bung Tomo memikirkan kemerdekaan, nah sekarang apa yang kita pikirkan untuk Indonesia emas 2045,” ungkapnya.
Ia juga mengajak pemuda udah tidak hanya berkesah saja tanpa melakukan sesuatu untuk Indonesia.
“Jangan sampai kita menyalahkan orang sementara kita tidak pernah belajar, masa mau jadi pecundang aja,” sambungnya.
Rasman berharap agar para pemuda tidak hanya memikirkan dirinya sendiri saja tapi selalu ingin berkontribusi bagi orang lain dan terlebih buat negara.
“Kalau berorganisasi ya berorganisasi dengan baik, kalau kuliah ya kuliah dengan baik, itu sebagai wujud nyata terhadap hari pahlawan hari ini,” pungkasnya. (ADV)



